KIS Akui Pengalaman Jadi Camat Modal Penting Tugas di Propinsi

Teks. Foto :
Mantan Wakil Walikota Pematangsiantar 2010 – 2015 Drs Koni Ismail Siregar.(harian24news.online/Ist)

 

 

Medan,harian24news.online- Mantan Wakil Walikota Pematangsiantar 2010 – 2015 Drs Koni Ismail Siregar yang akrab dipanggil KIS mengakui pengalaman mengabdi di pemerintah daerah setingkat kota, terutama menjabat Camat, merupakan modal penting di tingkat lebih atas.

“Pengalaman menjabat Camat dirasakan sangat berguna menempa ilmu pengetahuan pemerintahan maupun pembinaan sosial kemasyarakatan di tingkat pemerintahan lebih tinggi, khususnya di pemerintah propinsi,” ujar KIS menjawab wartawan di Medan, Minggu (6/12).

KIS yang saat ini Kabag Perangkat Wilayah di Biro Pemerintahan Setdaprov Sumatera Utara di Medan mengemukakan pengalamannya menjabat posisi camat sebagai bekal dalam tugas pengabdiannya di daerah hingga pernah menjabat Wakil Walikota Pematangsiantar.

“Kini pengalaman saya di tingkat daerah kota terutama pernah menjabat camat hingga wakil walikota akan saya pergunakan untuk pengabdian di tingkat propinsi membantu Gubernur Sumut Bapak Edy Rahmayadi dan Wagubsu Bapak Musa Rajekshah untuk Sumut Bermartabat,” ujarnya.

KIS yang pernah menjadi camat terbaik Sumut saat menjabat Camat Siantar Utara Kota Pematangsiantar tahun 2002 lalu mengemukakan pernah menjabat sebagai camat membuatnya mengetahui apa saja permasalahan yang ada di tingkat kecamatan. Dia berharap pengetahuan ini akan berguna baginya untuk menyelesaikan masalah yang ada di tingkat tugas selanjutnya.

KIS mengatakan pengalaman berkoordinasi dengan camat dan lurah, yang merupakan manajer wilayah, akan mempermudah pekerjaannya menyelesaikan pengabdian selanjutnya.

“Saya punya falsafah learning by doing sajalah. Ini dasar manajemen saja, kita harus berkoordinasi dalam tugas pokok dan fungsi di manapun jabatan yang diamanahkan,” ujar KIS yang alumni FISIP USU Medan ini.

Menurut beberapa aparatur yang pernah bertugas dengan KIS di Pematangsiantar disebutkan bahwa KIS yang sudah menduduki sejumlah jabatan di Pemko Pematangsiantar diantaranya pernah Kakan Kesbang dan Linmas kota itu merupakan seorang pemimpin yang selalu bijak dan adil dalan mengedepankan kinerja ASN yang kreatif, disiplin, jujur serta berkualitas untuk bekerja sesuai dengan tupoksinya dalam mengembangkan SDM. Ini modal penting untuk mendukung program Gubsu untuk Sumut Maju Aman dan Bermartabat.

Sejumlah aparatur yang pernah bertugas bersamanya juga mengemukakan KIS merupakan sosok pemimpin yang peduli dalam hal yang sifatnya sosial contohnya beliau pada saat menjabat camat Pematangsiantar mampu merelokasikan para pedagang kaki lima untuk ditempatkan pada tempat yang telah ditentukan pemerintah setempat hingga para pedagang tidak berjualan laga di pinggir jalan yang dapat mengganggu arus lalulintas.(Redaksi)

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *