Teks. Foto : Ketua SMSI Sumatra Utara diwakili Sekertaris SMSI memberikan surat mandat kepada SMSI Binjai-Langkat.
Medan,harian24news.online-Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) telah terbentuk di Kota Binjai dan Kabupaten Langkat setelah Siswanto Ihsan SE, dari Media(harian24news.online), Raihan Hasanain (beritanusa.com), Rahmad Fadli Sirait S.Sos (dyaksa.id), Zainal Fahri Harahap (dirmanews.com ) mendapat mandat dari Pengurus SMSI Wilayah Sumatera Utara, bertempat di Kantor SMSI Sumut, Jumat (4/9/2020).
“Alhamdulillah, kita sudah mendapat amanah mandat untuk membentuk Pengurus SMSI Kota Binjai – Kabupaten Langkat sesuai dengan Surat Keputusan Pengurus Sumatera Utara Serikat Media Siber (SMSI) No.10.01/KPTS/SMSI-Sumatera Utara/IX/2020 Tentang Mandat Pengurus Sumatera Utara Serikat Media Siber (SMSI) Kota Binjai – Kabupten Langkat Masa Bakti 2020 – 2025 Jumat (04/09/20) di Jalan Denai/Rawa No. 221-B Tegal Sari Mandala II, Medan Sumatera Utara,” ujar Siswanto.
Menurut Siswanto, terbentuknya SMSI di Kota Binjai – Kabupaten Langkat diharapkan menjadi wadah bagi pemilik media online untuk bisa bersatu dan bersama sama berperan dalam membangun Kota Binjai dan Kabupaten Langkat.
“ Kedepannya kita berharap media online bisa bersatu padu dan berperan dalam membangun Kota Binjai maupun kabupaten Langkat untuk media yang belum memiliki legalitas kedepannya akan kita upayakan untuk melaju ke Dewan Pers kita akan siap membantunya serta berkoordinasi dengan Ketua SMSI Wilayah Sumatera Utara beserta Sekjen dan juga pengurus,” imbuhnya.
Masih tambahnya, Ketua SMSI Kota Binjai terpilih itu juga berterima kasih kepada Ketua SMSI Provinsi Sumatra Utara yakni Julfikar Tanjung dan Sekjen Erris Julietta Napitupulu dan sejumlah pengurus SMSI Sumut yang sudah memberikan surat mandat terbentuknya SMSI Binjai-Langkat.
“Dengan banyaknya aduan dari pihak terkait tentang pemberitaan, maka kita juga termotivasi agar lebih Profesional lagi dan semua itu menjadikan kita lebih baik lagi dan saya yakin SMSI tetap berkibar di seluruh Indonesia khususnya Binjai dan Langkat,”cetus Siswanto selaku penerima mandat.